Sabtu, 03 Januari 2009

Berbuat Baik kepada Orang Lain

Kebajikan itu seperti namanya. Budi baik itu seperti tulisannya. Dan kebaikan itu seperti rasanya. Orang yang pertama kali merasakan manfaat perbuatan yang membahagiakan orang lain adalah orang yang melakukan perbuatan baik itu sendiri. Dia lah yang langsung memetik buah di dalam jiwanya, akhlaknya dan sanubarinya. Dia merasa lapang, lega, tenang dan damai.

Bila anda diliputi kecemasan atau disiksa oleh kesedihan, maka berikanlah kebaikkan kepada orang lain dan berbuatlah kebajikan untuknya. Berbuat baik itu ibarat minyak wangi yang memberikan manfaat kepada pembawanya, penjualnya dan pembelinya. Efek psikologis dari kebaikan adalah obat mujarab yang didistribusikan di dalam apotik mereka yang hatinya dipenuhi dengan budi dan kebaikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar